The Bulgari Villa |
Dari namanya, sudah terlihat adanya hubungan antara Bulgari sebagai brand perhiasan, jam tangan, parfum dan fashion ternama yang berpusat di Milan, dengan Bulgari Hotels and Resorts. Ya, selain telah lebih dahulu memiliki nama besar dalam pembuatan perhiasan dan jam tangan, Bulgari juga semakin serius menekuni dunia perhotelan. Sejauh ini hotel mereka telah tersebar di 3 lokasi : Milan, Bali dan London. Sedangkan di Tokyo mereka memiliki restaurant & lounge bar di daerah Ginza, juga cafe & chocolate shop di daerah Omotesando. Selanjutnya, pada tahun 2015 nanti akan berdiri hotel mereka di Shanghai.
Bali, sebuah pulau di Indonesia, dipilih menjadi lokasi karena dipandang sebagai salah satu tujuan wisata masyarakat dunia. Siapa tak kenal Bali ? Alamnya yang memiliki pantai yang indah, ditunjang dengan ombak yang memungkinkan para wisatawan dapat melakukan olah raga surfing, sangat menyenangkan mereka. Selain itu, masyarakat lokalnya dalam kehidupan sehari-hari mempertontonkan budaya dan kesenian Bali yang memang sangat unik, sehingga telah lama menarik perhatian dunia. Bahkan sering terjadi masyarakat dunia lebih mengenal Bali daripada Indonesia, padahal Bali adalah bagian dari wilayah Indonesia.
Ocean View Villa |
Seperti kemewahan perhiasan Bulgari, Bulgari Hotels and Resorts yang terletak di atas tebing Uluwatu juga sangat mewah, artistik dan nyaman. Memiliki 59 villa dimana setiap villa dilengkapi dengan kolam renang dan pemandangan menghadap Samudera Hindia - karena berada pada ketinggian 150 meter di atas permukaan laut. Kemewahan yang diberikan memang tak sia-sia. Hotel bintang lima yang memadukan sentuhan Italia dan Bali ini - memang sangat menawan.
Bulgari boutique di Bali |
Rosie Soemardi
Pictures from Bulgari Hotels and Resorts