Translate

Tuesday 11 March 2014

Agenda Worldwide : March - April 2014


Check this agenda regularly to see if it has some more additions.


MARCH 2014 :


Exhibitions : 



                                                            image is from Enjoy Jakarta


  • 11 - 14 March : Indonesia International Furniture Expo (IFEX) at Jakarta Convention Center in Hall A & B. This is the largest furniture exhibition in Asia. Information : info@indonesiawoodshow.com    (source : http://www.jakarta-tourism.go.id/node/892)
  • 14 - 17 March : Indonesia International Wood & Wood Machinery at East Green Eco Park, Senayan, Jakarta. An international event devoted to architects, contractors, developers, interior designers and professionals to look at the 2014 interior trend.    (source : http://www.jakarta-tourism.go.id/node/895)
  • 19 - 22 March : 2014 Inabike at JIExpo, Jakarta. An international exhibition for bicycles, motorcycles, spare parts and accessories.   (source : http://www.jakarta-tourism.go.id/node/897)
  • 19 - 22 March : 2014 Inatronics at JIExpo, Jakarta. The largest exhibition in terms of electronic components industry.   (source : http://www.jakarta-tourism.go.id/node/901)
  • 27 - 30 March : Deep Indonesia at JIExpo, Jakarta. It provides info and the most recent technology relating to water sports products and producers. It also offers info on the destination from Sabang in the West to Merauke in the East of Indonesian archipelago. The utmost attraction worth waiting for is the extreme sports, adventures in nature and ecotourism.   (source : http://www.jakarta-tourism.go.id/node/913)



Fatahillah Fiesta 2014



                                                     image is from Wonderful Indonesia




Arte Indonesia Arts Festival 2014



Wayang Orang Rock Ekalaya Theatrical Play


National Cherry Blossom Festival


Formula 1 Petronas Malaysia Grand Prix



                                         image is the courtesy of Sepang International Circuit 




APRIL 2014 :


Music Concert :




Fashion :


Exhibitions : 
  • 23 - 26 April : Indo Dyechem at Jakarta International Expo Kemayoran in Hall B & C. An international and exclusive exhibition that features a variety of textile dyes that also provides you with the latest info about the development of the chemical industry.   (source : http://www.jakarta-tourism.go.id/node/920)
  • 23 - 26 April : 2014 Indo Intertex at Jakarta International Expo Kemayoran in Hall A & D. An international scale textile and garment expo which offer new and innovative solution for the textile industry & garment producer in Indonesia.   (source : http://www.jakarta-tourism.go.id/node/922)
  • 23 - 29 April : 2014 Inacraft at Balai Sidang Jakarta Convention Center. The 16th Jakarta International Handicraft Trade Fair. This is the epitome of craft expo in Indonesia. This is also the largest handicraft exhibition in Indonesia and one of the biggest in Asia. It offers various handicraft creations and innovations like souvenirs, home devices, batik, embroidery, jewellery made of precious stones and long list of everybody needs.   (source : http://www.jakarta-tourism.go.id/node/924)


Rosie Soemardi

Sunday 9 February 2014

Agenda Worldwide : February - March 2014


Check this agenda regularly to see if there are some more additions.


FEBRUARY 2014 :



                                                  image is the courtesy of Indonesia Fashion Week


Fashion
  • 14 - 18 February : London Fashion Week  (source : London Fashion Week)
  • 16 February : Local Movement - Jakarta (Sunday) Dress Up. Time : 06.00 - 10.00. Route : Gd Sapta Pesona (Kementrian Pariwisata & Ekonomi Kreatif) - Bundaran HI - Gd Deutsche Bank. Express yourself and wear only the products of Indonesia.  (more information at http://www.indonesiafashionweek.com/news-68#more)
  • 19 - 24 February : Milano Moda Donna in Milan, Italy   (source : cameramoda.it)
  • 20 - 23 February : Indonesia Fashion Week at Jakarta Convention Center (source : Indonesia Fashion Week) 
  • 25 February - 5 March : Mode a Paris - Ready to Wear  (source : Mode a Paris)


Carnivals
  • 22 February - 4 March : Venice Carnival in Venice, Italy   (source : Venice Carnival)
  • 28 February - 4 March : Rio Carnival in Rio de Janeiro, Brazil   (source : Rio Carnival)


Music Concert :  Bandung Dekade

  • 15 February at Trans Convention Centre, Trans Luxury Hotel, Bandung. Time : 6 pm. Featured artists : Daniel Sahuleka, Fariz RM, Vina Panduwinata, Nicky Astria, Ermy Kulit, Koes Plus.  (source : http://concert.creativedisc.com/bandung-dekade/)


Jakarta International Java Jazz Festival



                                                                image is the courtesy of JJF



  • 28 February - 2 March : Jakarta International Java Jazz Festival (JJF 2014) at JIExpo Kemayoran, Jakarta  (source : Java Jazz Festival 2014)



MARCH 2014 :


Formula 1 Petronas Malaysia Grand Prix


Rosie Soemardi

Indonesia Fashion Week



Jika dilihat ke belakang, sejak era 1970an Indonesia telah memiliki potensi besar dalam dunia mode. Dimulai dengan peran Peter Sie sebagai perintis dunia mode di Indonesia khususnya untuk haute couture, kemudian ditunjang dengan peran Susan Budihardjo yang sangat besar dengan membuka sekolah modenya sejak tahun 1980, dimana melalui sekolah modenya tersebut telah banyak melahirkan para desainer Indonesia yang sangat berbakat dan kemudian sukses mengukir nama di dunia internasional. Ditambah lagi bahwa sejak era 1990an dunia mode Indonesia semakin diramaikan dengan kehadiran berbagai sekolah mode yang memiliki lisensi dari negara asalnya, seperti ESMOD dari Perancis, LaSalle College International dari Canada, dan sebagainya. Selain keberadaan industri tekstil di Indonesia yang memiliki perkembangan yang baik, dari tahun ke tahun juga semakin banyak perancang mode bermunculan di Indonesia, baik yang dihasilkan melalui lomba perancang mode ataupun yang langsung terjun membuka usaha di bidang fashion. Berbagai majalah ternama di Indonesia juga telah sangat berjasa dalam menumbuhkan minat masyarakat terhadap dunia fashion. Belum lagi peran dunia Modeling di Indonesia dimana sebagian besar para model dan peragawati professional kini ditangani melalui model agency. Selain itu, karakter masyarakat Indonesia pada umumnya yang memang senang berpenampilan, sangat menunjang perkembangan dunia mode di Indonesia. 

Maka kini setidaknya telah tercatat tiga event paling besar dalam dunia mode di Indonesia yakni Jakarta Fashion Week, Jakarta Fashion and Food Festival dan Indonesia Fashion Week. Untuk Indonesia Fashion Week baru dimulai sejak Februari 2012 dan diselenggarakan oleh APPMI (Asosiasi Perancang Pengusaha Mode Indonesia).  

Dan dalam waktu dekat Jakarta akan kembali dimeriahkan oleh salah satu dari event besar tersebut, yaitu Indonesia Fashion Week yang akan berlangsung pada tanggal 20 - 23 Februari 2014 di Jakarta Convention Center. Walau masih muda usia, suasana dalam Indonesia Fashion Week tak berbeda dengan Fashion Week yang dilangsungkan di negara-negara lain. Untuk informasi lebih lanjut anda dapat memperolehnya di : Indonesia Fashion Week.



image is the courtesy of Indonesia Fashion Week
Rosie Soemardi

Saturday 8 February 2014

Sporty Look from Tod's - Women



Setelah Derek Lam meninggalkan Tod's, maka posisi Creative Director jatuh ke tangan Alessandra Facchinetti sejak 2013. Facchinetti yang sebelumnya pernah menjadi "puteri mahkota" beberapa kali di dua rumah mode raksasa namun hanya dalam periode singkat, yakni di Gucci menggantikan langsung Tom Ford dalam tahun 2004, kemudian di Valentino menggantikan langsung sang desainer legendaris, Valentino Garavani, kini akhirnya kembali ke sebuah rumah mode ternama Italia setelah sebelumnya menangani Uniqueness, label busana yang dapat dipesan melalui online segera setelah peragaan busana. 

Ciri busana Tod's adalah sportif dan untuk dikenakan sehari-hari. Ternyata rancangan Facchinetti tak mengecewakan dalam menerjemahkan konsep itu. Alas kaki maupun tas yang dikeluarkan dalam koleksi ini juga terlihat keren. Berikut ini beberapa desain Alessandra Facchinetti untuk rumah mode Tod's untuk Spring/Summer 2014 :

























image is from style.com 
Rosie Soemardi

Friday 31 January 2014

Selamat Hari Raya Imlek



          image is the courtesy of Rosie Soemardi                                                                                                           


Mengucapkan Selamat Hari Raya Imlek - Tahun Kuda Kayu 2565. 

Sebagaimana persahabatan yang telah terjalin antara para leluhur dari Nusantara dan negeri Tiongkok sejak Majapahit, maka kiranya bersama-sama selalu bersatu membangun dan berkarya untuk kemajuan dan kemakmuran negara dan bangsa di tanah Nusantara.

Kiranya kemakmuran menjadi milik seluruh bangsa ini.




bersatu mengembalikan kejayaan dan kemakmuran Nusantara - bersatu mengembalikan kejayaan dan kemakmuran Nusantara - bersatu mengembalikan kejayaan dan kemakmuran Nusantara - bersatu mengembalikan kejayaan dan kemakmuran Nusantara - bersatu mengembalikan kejayaan dan kemakmuran Nusantara - bersatu mengembalikan kejayaan dan kemakmuran Nusantara - bersatu mengembalikan kejayaan dan kemakmuran Nusantara

Tuesday 28 January 2014

Undercover (Menyamar)



                                        image is the courtesy of Louis Vuitton


Apakah anda pernah menyamar ? Meninggalkan kehidupan di lingkungan elite dimana anda telah sangat terbiasa dan yang telah anda tinggali selama berpuluh-puluh tahun, dan pergi ke sebuah daerah atau negara lain dimana tak ada satupun yang mengenal anda sama sekali dan membaur menjadi rakyat kebanyakan, ikut naik turun bis dan menyeberang jembatan, merasakan terpaan angin kencang, kehujanan dan kepanasan. Bahkan jika anda ke negara dimana sebagian besar pekerja rumah tangganya berasal dari negara anda, bisa-bisa anda juga ikut disangka sebagai salah seorang pembantu. Karena di zaman sekarang, seorang pembantu rumah tangga terkadang juga tak tampak sebagai pembantu, sehingga mungkin anda akan disangka sebagai salah satu pembantu yang sudah mendapat penampilan make over. Tak sedikit orang yang pernah mengalami hal demikian ketika berada di negara tersebut, yakni disangka sebagai pembantu rumah tangga.

Siddharta Gautama pernah keluar meninggalkan kehidupan nyaman di istananya dan sangat terkejut menyaksikan kehidupan rakyat di luar istana, Presiden Soekarno juga dalam beberapa kesempatan pernah menyamar di antara rakyatnya, Sri Sultan Hamengkubuwono IX pun demikian ketika masa revolusi. Juga pernah dalam suatu acara TV, Oprah Winfrey mengetengahkan beberapa orang yang menyamar menjadi orang-orang lapisan bawah misalnya sebagai tukang sampah, buruh pabrik, dan sebagainya, padahal sesungguhnya mereka adalah para pimpinan puncak di perusahaan tersebut. Mereka yang menyamar tak terlihat terampil dalam pekerjaan baru tersebut karena dalam kehidupan yang sebenarnya mereka lebih banyak bekerja menggunakan pemikiran daripada tenaga, dan oleh sebabnya ada kalanya mereka dikata-katai lamban, bodoh dan sebagainya. Juga pernah dalam suatu program di TV asing dimana beberapa orang diminta untuk saling bertukar tempat dalam kehidupan mereka selama beberapa minggu. Yang berasal dari kalangan sangat berkecukupan bertukar kehidupan dengan mereka yang berasal dari lapisan bawah. Pada intinya, mereka yang berasal dari lapisan bawah langsung menyukai kehidupan mereka yang baru walaupun mereka masih harus banyak belajar mengenai etiket, namun sebaliknya yang berasal dari kalangan sangat berkecukupan merasa sangat tersiksa setelah ditukar kehidupannya, seakan-akan dunia terbalik dan mereka betul-betul tampak seperti orang-orang linglung. 

Salah seorang Gubernur di sebuah provinsi di Indonesia sangat dikenal dengan kegemarannya berada di antara masyarakat lapisan bawah, dan memiliki kepribadian yang rendah hati dan simpatik. Ia pernah mengungkapkan bahwa di masa kanak-kanaknya ia pernah tinggal di dekat bantaran kali sehingga mengetahui bagaimana rasanya orang-orang yang terkena banjir. Ketika berada di jalan raya, ia tak mau menggunakan fasilitas voor rider karena ingin bersama-sama dengan masyarakat kebanyakan merasakan bagaimana rasanya terjebak dalam kemacetan dan karenanya dapat lebih mudah menemukan solusi untuk kemacetan tersebut. Tak jarang para pengemudi lain bahkan tak mengetahui bahwa ia ikut berada di samping mereka terjebak dalam kemacetan. Seorang yang memberikan contoh sebagai sebuah pribadi yang tulus, mau mengabdi untuk rakyat sehingga jabatan tinggi dan harta tak membuatnya menjadi lupa diri. Ia juga berpenampilan sederhana, tak gemar memakai brand ternama. Bahkan sering tampil dalam kemeja putih berpotongan sederhana. Namun merupakan sebuah pribadi yang membuat kita menghormatinya dari lubuk hati yang terdalam. 

Sebagai contoh lain. Di Bandar Sunway, terjadi sepak terjang seorang istri anggota DPRD Tingkat I yang sangat gemar menindas dan memperlakukan orang lain layaknya sebagai budak belian, dan dirinya tak pernah terpuaskan sama sekali. Hanya untuk bangun tidur saja, pembantunya mendapat tugas untuk membangunkan mereka setiap pagi ataupun siang, dan ia memeras tenaga pembantunya selama 24 jam sehari. Pembantunyapun tak pernah mengetahui sedikitpun seperti apa negara yang ditinggalinya itu, karena hanya terkurung di dalam rumah mereka selama bertahun-tahun tanpa diberikan passportnya. Dengan harta yang berlimpah-limpah mereka dapat membeli beberapa Mercedes dan juga Ferrari di negara itu, namun ia tega memberikan sisa-sisa makanan dari piring makan tamunya kepada orang-orang yang dianggapnya lebih rendah. Kata-kata sangat luar biasa kasar, teriakan, makian dan hinaan tak pernah berhenti keluar dari mulutnya kepada orang-orang yang dianggapnya lebih rendah darinya, dan terus menyombongkan posisi suaminya sebagai wakil rakyat. Jikapun ia meminta orang lain menjemputnya, maka pintu mobil yang menjemputnya harus berada tepat di hadapan hidungnya, dengan hitungan yang pas dengan langkah kakinya ketika ia mulai melangkah keluar dari tempat yang dikunjunginya. Jika dirasanya jarak mobil kurang 1 centimeter atau ia menunggu 1 detik, maka ia mengamuk membabi-buta. Sangat luar biasa mengerikan, tak ada bedanya dengan melihat iblis dari neraka. Ia sangat senang merendahkan orang lain, seakan-akan orang lain tak berharga sama sekali. Karena tak pernah puas, ia tak dapat melihat perbuatan baik orang lain kepadanya. Yang dicari olehnya adalah kesalahan orang lain, walaupun tak ada kesalahan orang itu. Hal ini sangat mengerikan, terlebih-lebih ketika mengetahui bahwa awal mulanya mereka berasal dari rakyat kalangan bawah, namun setelah mendapat harta dan jabatan membuat mereka menjadi sangat luar biasa sombong, pongah, takabur, gila hormat dan senang menindas. Jabatan digunakan sebagai tuntutan pada orang lain untuk menyembah-nyembah dan melayani mereka, bukan sebaliknya dipakai untuk melayani rakyat. Ia selalu memamerkan bahwa uang mereka tak laku di Indonesia karena semua orang ingin memberikan "service" pada mereka dan bahwa mereka adalah orang "penting". Datang ke rumah ibadatpun sengaja terlambat, namun ingin disediakan tempat duduk paling depan dan kalau perlu menyuruh orang lain pindah tempat duduk, karena mereka adalah orang "penting". Demikian pula negara Indonesia hanya dipandangnya sebagai negara untuk mencari kekayaan saja. Sikap simpatik hanya diberikan pada orang-orang yang dianggap menguntungkan "posisi" mereka saja. Tak terbayangkan, dahulu bangsa Indonesia menumbangkan Orde Baru untuk memiliki keadaan bangsa yang lebih baik, dan setelah memasuki era Reformasi, muncul orang seperti ini. Walau ia senang berpenampilan mewah dengan berbagai brand ternama maupun semprotan perfume termahal dan paling wangi sekalipun, semua tak ada artinya sama sekali. Ia adalah The Satan Wears BCBGMAXAZRIA.

Walau sangat mengerikan menjumpai hal seperti itu, namun mungkin dapat menjadi masukan bagi kita seperti apa sajakah orang-orang yang ada di dalam masyarakat. Sehingga jika menduduki posisi tinggi, kita tak dibohongi (dan juga tak meniru perilaku seperti itu). Persis seperti kisah sang gubernur yang ingin mengetahui keadaan masyarakatnya yang sebenarnya dan membaur di dalam masyarakatnya. 





                                                image is the courtesy of Louis Vuitton



Rosie Soemardi

Thursday 23 January 2014

Driving Experience in Sepang International F1 Circuit



                                         above picture is the courtesy of Sepang International Circuit



Walaupun anda bukan seorang pembalap Formula 1, namun tetap dapat memperoleh pengalaman merasakan menjadi seorang pembalap melalui moment Driving Experience di Sepang International F1 Circuit, tepat pada lintasan yang biasa digunakan oleh Michael Schumacher dalam ajang balap F1. Atau, jika anda ingin melatih ketrampilan mengemudi anda apakah sudah dapat menyamai aksi-aksi James Bond dalam kejar-kejaran mobil, maka di circuit seperti inilah tempatnya, bukan di jalan raya, apalagi di perumahan penduduk. Bersama para pembalap yang sebenarnya, anda dapat ikut berlatih di F1 circuit.  
  
Lokasi Sepang International Circuit (SIC) sangat dekat dengan Kuala Lumpur International Airport (KLIA), dan berjarak 85 km atau sekitar 30 menit dari Kuala Lumpur. Lintasan di SIC memiliki panjang 5, 543 km, terdiri atas 15 belokan dan 8 jalan yang lurus dan dapat digunakan untuk memacu kecepatan hingga di atas 300 km/jam. SIC dapat menampung 13.000 penonton dalam setiap pertandingan.

SIC berdiri sejak 9 Maret 1999 terutama diperuntukkan untuk ajang balap F1 dengan rekor masa pembangunannya hanya selama 14 bulan, memiliki arsitektur yang sangat menarik dan dilengkapi fasilitas ultra modern. Setiap menjelang pertandingan F1, iklan-iklan mengenai hal itu memenuhi Kuala Lumpur, bahkan sejak anda menginjakkan kaki di airport.  

Jika anda ingin merasakan Driving Experience di sana, karena bukan seorang pembalap yang sebenarnya, anda tak perlu memakai kostum pembalap. Cukup dengan mengenakan T'Shirt dan pants yang nyaman, juga flat shoes (dapat berupa moccasins). Dapat juga mengenakan sarung tangan. Sedangkan helmet akan disediakan di tempat. Kondisi SIC sendiri sangat panas menyengat kecuali di ruangan yang dialiri air condition.

Aksi yang akan anda rasakan adalah mengendarai mobil dengan atap terbuka dengan kecepatan sangat luar biasa didampingi seorang instruktur yang juga seorang pembalap. Dari helmet terdengar suara angin berdesing-desing sangat bising di telinga anda dan angin sangat kencang menerpa anda, layaknya angin topan. Sang instruktur memberi contoh kepada anda sampai selesai satu lintasan penuh tanpa henti. Selanjutnya giliran anda yang mengemudi dengan tetap didampingi instruktur. Anda juga harus memacu mobil dengan kecepatan sangat kencang namun tetap terkendali persis seperti contoh yang sudah diberikannya, dan harus menyelesaikan satu lintasan penuh tanpa henti sedikitpun. Walau dengan kecepatan sangat kencang sekalipun, anda sebenarnya masih dapat melirik podium tempat penonton dan sekeliling lintasan, namun tentunya harus tetap mengemudi dalam konsentrasi penuh. 

Beberapa hal positif yang didapat dari adu kecepatan di F1 circuit, anda akan memiliki gerak refleks yang baik, melatih konsentrasi secara penuh, tangkas dan berani menantang bahaya (tentunya dalam porsi yang positif) dan tak menjadi pribadi yang penakut. 

Setelah itu mungkin anda sudah siap bersaing dengan James Bond dalam aksi kejar-kejarannya. 


Podium tempat penonton tampak dari Paddock area




Suasana di F1 Circuit - SIC pada suatu Sabtu siang




Kesibukan pada suatu weekend di Paddock area - SIC





Nama-nama juara F1 setiap tahunnya






Special thanks to The Expat KL, Edward Tan from Lotus Cars, Denis Lian


image is the courtesy of Rosie Soemardi, Sepang International Circuit
Rosie Soemardi